Hari Otonomi Daerah, Sekda Kapuas Dorong Ekonomi Hijau

BICARA - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas, Septedy. (Foto: Humas Pemkab Kapuas)

Kalimantanesia – Pj Bupati Kapuas, Erlin Hardi meminta ASN meningkatkan disiplin di momentum peringatan Hari Otonomi Daerah ke-27.

Hal ini disampaikan Erlin melalui sambutan tertulis yang dibacakan Sekda Kapuas, Septedy saat apel pagi dan halal bihalal, Senin (22/4/2024).

Read More

Menurutnya, kegiatan halal bihalal ini jadi motivasi seluruh ASN untuk mengobarkan semangat kebersamaan. Serta mempererat tali silaturahmi.

“Kebersamaan jadi kunci utama yang bisa membangkitkan sinergi antara berbagai pihak. Karena itu, kebersamaan penting untuk dapat dipelihara guna menghasilkan buah karya berharga bagi bangsa dan negara,” jelasnya.

Diketahui, tema Hari Otonomi Daerah tahun ini “Peringatan Hari Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi yang Hijau dan Lingkungan Yang Sehat”.

Ekonomi hijau merupakan konsep ekonomi yang ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kesetaraan sosial sehingga dapat mengurangi resiko kerusakan lingkungan dan rendah karbon, hemat sumber daya dan inklusif secara sosial.

“Selain itu, konsep ekonomi hijau ini salah satu upaya dalam mendukung berjalannya pertumbuhan dan pembangunan Indonesia,” ujarnya.

Harapannya, ekonomi hijau ini tidak hanya meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia, terutama Kabupaten Kapuas.

“Saya berharap pada seluruh PNS dan PPPK di lingkungan Pemkab Kapuas untuk selalu memberi kinerja terbaiknya dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab,” pungkasnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *