Tahun 2023, Kasus Kriminal di Banjarbaru Melandai

Ilustrasi Garis Polis

Kalimantanesia – Kasus kriminal di Banjarbaru menurun selama tahun 2023. Hanya 507 kasus. 464 telah selesai.

“Kasus kejahatan terbanyak masih narkotika. Dengan 139 kasus tahun 2023,” ungkap Kapolres Banjarbaru, AKBP Dody Harza Kusumah,

Read More

Posisi kedua, tindak pidana ringan (tipiring). Ada 50 kasus. Disusul pencurian dengan pemberatan sebanyak 44 kasus.

Menurutnya, terdapat penurunan sebanyak 0,20% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

“Kasus tipiring terdapat 50 tersangka yang berhasil diamankan,” ungkapnya.

Selain tersangka, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti berupa minuman keras 631 botol, tuak 76,7 liter, dan 22 pekerja seks komersial (PSK).

Lebih dari itu, 43 kasus masih belum selesai, 18 masih dalam penyelidikan, 6 tahap satu, dan 19 dalam tahap lidik.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *